Monday, August 31, 2015

Cara menambah konsentarsi anak balita



Punya anak rajin, pintar, cerdas menjadi keinginan semua orang tua. itu semua tak lepas dari partisipasi kita sebagai orang tua. Tidak semua anak diciptakan dengan IQ yang tinggi, tetapi kemauan orang tua untuk memiliki anak yang maju dalam berbagai hal bisa dibentuk semenjak usia Balita.

kita sering sekali menjumpai anak yang sangat istimewa dalam berbagai hal. disamping anak tersebut kita pasti akan menjumpai orang tua yang hebat pula. hebat disini adalah bagaimana orang tua bisa melatih kedisplinan pada anaknya.

Berikut ada beberapa langkah untuk menjadikan anak lebih konsentrasi dalam menjalankan aktifitasnya :
1. Kurangi nonton Kartun
dari pengalaman ternyata film kartun yang kurang mendidik akan mengurangi konsentrasi anak. apalagi film kartun tersebut tayang pada jam-jam belajar.
2. Hindari nonton film yang ada unsur kekerasan
anak cenderung akan meniru kebiasaan yang dilihatnya. yang sebelumnya belum bisa tinju sekarang sudah bisa memukul temanya...
3. kurangi waktu main dengan teman-temannya.
bermain memang penting, tetapi kalau berlebih justru akan membuat anak akan susah diatur dan akan ketagihan untuk bermain terus-menerus.
4. Memberi makan-makan yang bergizi
makanan yang bergizi akan menambah konsentrasi anak dalam belajar atau aktifitas yang bermanfaat lainya. apalagi ketika sarapan, makanan yang bergizi sangat dibutuhkan untuk bekal aktifitas di siang hari
5. doakanlah supaya menjadi anak yang sholih ataupun sholihah
peran orang tua juga bisa lewat doa. doakanlah supaya anaknya diberi kemudahan dalam belajar dan mudah diberi hal dalam kebaikan.

No comments:

Post a Comment